Selasa

HP Android Terbaik dan Tercanggih


HP android merupakan produk ponsel cerdas yang menuntut penggunanya juga untuk cerdas dan akan semakin lebih bagus jika rumah anda selalu tersedia jaringan internet setiap saat. Android sejak awal memiliki konsep sebagai software berbasis kode komputer yang didistribusikan secara terbuka (open source) dan gratis.

HP Android Terbaik dan Tercanggih
Keunggulan open source, banyak pengembang software yang bisa melihat dan memanfaatkan kode itu serta bisa membuat aplikasi baru di dalamnya. Satu hal yang unik, berbagai aplikasi itu diwadahi dalam sebuah portal, yaitu Google Play, sehingga pengguna tinggal meng-install aplikasi pilihannya.

HP android terbaik dan tercanggih semakin banyak bermunculan, hampir seluruh negara sudah didominasi oleh si 'robot hijau' ini kecuali amerika serikat yang masih dirajai Apple. Vendor-vendor terkenal semakin kencang memberikan keunggulan utama hp andorid mereka agar menjadi yang terbaik, keunggulan seperti android tahan banting.

Serta bagaimana pengembang aplikasi juga tak kalah bersaing dalam membrikan layanan terbaik bagi para pengguna android. Aplikasi seperti mengutamakan fungsi kamera, aplikasi anti virus berbahaya. Dan masih banyak yang lainnya. Membuat user android semakin dimanjakan.

Inilah daftar lengkap HP Android Terbaik dan Tercanggih pemain di pasar telepon pintar saat ini

SONY XPERIA S



Sony adalah satu dari beberapa produsen telepon seluler yang berusaha mengembalikan kejayaan mereka. Perusahaan itu baru-baru ini bekerja sama dengan Ericsson dan Sony Xperia S adalah produk pertama mereka sejak kerja sama itu.

Telepon ini besar tapi ringan (144 gram) dan memiliki memori 32GB. Layar HD 4.3" dan kabel HDMI untuk menghubungkannya ke layar televisi datar HD. Jika sudah terkoneksi, telepon bisa dioperasikan dengan remote control.

PANASONIC ELUGA



Eluga yang ramping tapi berisi menandai kembalinya Panasonic ke pasar telepon seluler dunia.

Di luar Jepang, Panasonic sudah lama absen dari pasar telepon seluler selama bertahun-tahun. Eluga adalah upaya berbasis Android mereka untuk menangkap kembali pasar yang menguntungkan itu.

Para eksekutif Panasonic membanggakan keunggulan teknis mereka. Telepon ini memiliki berat 103 gram dan memiliki layar 4.3" atau sama dengan Sony.

HTC ONE X



Belum lama ini HTC dianggap sebagai produsen telepon seluler paling inovatif. Namun kini penjualan dan keuntungannya menurun tajam.

Produsen asal Taiwan ini berusaha bangkit kembali dengan seri baru HTC One.

Meski memiliki ukuran layar besar 4.7" bobotnya terbilang ringan yaitu 130 gram dan menggunakan sistem operasi Android terbaru yaitu Jelly Bean. Baca keunggulan OS Jelly Bean.

SAMSUNG GALAXY S3



Kini Samsung Galaxy S3 telah hadir. Produsen Korea ini berharap banyak dari kesuksesan S2 dan berusaha menjatuhkan rival terbesar mereka yaitu Apple.

Prosesor quad-core menjanjikan baik kecepatan dan konsumsi energi 20% lebih hemat dibandingkan prosesor dual-core yang lama.

Telepon ini memiliki layar sama dengan HTC One X yaitu 4.8" HD dan juga sangat ramping dengan berat hanya 133 gram. Kamera 8MP terbilang standar tapi lagi-lagi, piranti lunaknya membantu meningkatkan daya guna oleh konsumen.

LG Optimus L Series



Smartphone high-end dengan layar full HD ini diperkirakan mendarat tahun 2013. smartphone yang layarnya bisa ditekuk-tekuk ini dijadwalkan hadir pada pertengahan kedua tahun depan. Sepertinya, smartphone ini juga akan dimasukkan ke lini brand Optimus.

Gosip lain menyebutkan, LG juga berencana meluncurkan smartphone dengan kualitas layar lebih baik. Ini berlaku untuk semua seri smartphone yang ada sekarang, termasuk seri L dan G.

Itulah ke lima HP android terbaik dan tercanggih saat ini yang memang sedang merajai pasar ponsel dunia. HP android ini semakin bertambah tahun akan semakin canggih pada fitur dan aplikasi didalamnya, dan kita sebagai penikmat gadget harus siap-siap terus merogoh kocek yang dalam untuk terus memperbarui hp android terbaik yang sedang ada dipasaran.

0 comments

Posting Komentar

Silahkan Berikan Komentar Anda Disini.

Ping your blog, website, or RSS feed for Free